Jumat, 01 Mei 2009

Menjadi Mahasiswa Paling Diburu…..

Sekarang ini semakin banyak saja sarjana-sarjana was-was, tidak peduli itu S1 atau S2 hidup merana, ada yang menganggur, ada juga yang hanya mendapat penghasilan yang kecil, tidak sebanding dengan pengeluaran dia selama kuliah, memang sih materi dan pekerjaan bukan segalanya dalam hidup, tapi hidup tanpa materi dan pekerjaan apa kata dunia…..


Nah tulisan ini sengaja saya buatkan untuk teman-teman saya yang sedang menempuh kuliah di S1 sebab, sebab pada kenyataannya seringkali teman-teman yang kuliah di S1 minimal dia mengalami 3 kecemasan yang ruaaar bisaa, kecemasan petama dia cemas jangan-jangan dia tidak diterima di kampus idamannya. Kedua mengalami kecemasan menghadapi skripsi. Semua mahasiswa sadar dengan sesadar-sadarnya kalau buat skripsi itu tidak sulit-sulit amat, cukup saja menulis dengan 90 halaman, kalau dia buat skripsi itu dengan jujur, insyaallah di depan penguji akan sukses, jangan takut tidak lulus, sebab rata-rata dosen penguji mahasiswa S1 apalagi anda sudah merasa dekat secara emosional dengan mereka, yakin aja deh mereka tidak akan terlalu idealis. Ketiga cemas ketika menghadapi kelulusan. Loh kok bisa cemas, ya bisa aja karena mereka dituntut untuk bersaing dalam dunia kerja, bagi mereka yang belum siap (dan ini yang kebanyakan) bisa dipastikan akan mengalami kecemasan, mereka akan melihat betapa mereka kini bagai titik kecil di samudera. Heu heu… yuh yuh… segitunya.


Nah sebelum kiamat itu terjadi, maka sebaiknya anda-anda yang masih kuliah S1 mulai prefare dengan masa depan anda, nah bagaimana caranya supaya anda menjadi mahasiswa yang paling diburu, bukan diburu oleh datasmen 88, atau diburu oleh penagih hutang, tapi anda menjadi mahasiswa yang paling diburu oleh orang lain karena orang lain membutuhkan kemampuan anda. Bayangkan aja kalau suatu saat anda diburu oleh beasiswa, anda juga diburu oleh perusahaan sehingga uang jajan anda juga dibiayai perusahaan, ketika anda lulus, anda sudah ditunggu oleh beberapa kampus dan perusahaan, dan selebihnya anda ditunggu oleh ........ heu heu anda pikirin aja sendiri.


Mau dong masa gak mau, tapi sebelum terlalu jauh untuk memberi tips ini kepada anda, maka izinkanlah saya untuk memberi sedikit beberapa prinsipnya. Musuh paling besar adalah diri anda. Anda gagal, anda cemas, anda menjadi pecundang, tanpa anda sadari sesungguhnya dikarenakan anda memang merencanakannya untuk gagal, pecundang dan lain sebagainya. Kalau gak percaya, coba aja tiap malam anda bergadang sampai subuh, yakin aja deh nilai anda akan jeblog. Prinsip kedua, semuanya butuh pengorbanan. Gak ada makan siang gratis, semua butuh pengorbanan, jika anda ingin dahsyat, yaaa tinggalkan itu beberapa kesenangan anda seperti sering nongkrong di pusat perbelanjaan. Di saat orang lain berpoya ria, anda malah bergelut dengan beragam tugas anda, anda menangis, namun yakin aja di saat orang lain menangisi kegagalan dirinya, justru andalah orang yang tertawa kemenangan. Heu heu....

Gini bozz triknya supaya anda menjadi mahasiswa paling diburu dan dicari karena kemampuan dahsyat anda

1. Pertahankan IP anda dengan baik.

Gak usah terobsesi menjadi pemilik IP yang terbaik, sebab obsesimu akan membuat anda terbunuh, why? karena dengan kalau anda terobsesi betul dengan IP yang terbaik, justru mental anda akan terbebani. Kalau cara saya gampang amat, tiap kuliah saya catat dengan metode Mind Mapping, dengan mind mapping saya jarang belajar malam, apalagi sampai bergadang, waktu-waktu saya banyak dihabiskan untuk berorganisasi dan membaca buku. Gak pernah belajar kok IP nya konsisten, ya iya lah..... kalau pake mind mapping, buku seabreg-abreg bisa anda selesaikan membaca cukup hanya dengan 30 menit aja. Gak percaya? Hubungan aja saya di 081334800477.


Saran saya sebaiknya IP anda konsisten dengan kisaran 3,5. itu sudah cukup. Dengan sudah begitu anda akan dikenang sebagai orang yang cerdas (bukan orang pinter) di kelas anda, jika anda sudah pacing begitu di otak teman-teman anda, dijamin deh anda akan selalu diburu teman-teman anda untuk menjadi rekan buat makalah. Heu heu.. yuh yuh. Catat baik-baik nih, IP yang baik akan jadi modal kuat untuk anda dapat beasiswa......

2. Proaktif.

Aktif dalam berbagai kegiatan perkuliahan, kalau anda di kelas, sebaiknya anda jangan menjadi penikmat gagasan orang lain, tapi jadilah jejaka dan jejaki yang memberi wacana-wacana, ide-ide segar. Dengan anda aktif di ruang perkuliahan memungkinkan anda akan mudah dikenal, kalau sudah di kenal, enak deh, anda berarti punya modal sosial yang kuat, peluang anda menjadi pemimpin –minimal- di kelas cukup besar. Siapa tahu anda jadi presiden gara-gara terobsesi dengan diskusi perkuliahan. Heu heu.... lho wong teman saya yang narsis serius aja bisa dikenal amir, ya gara-gara dia suka diskusi, aktif kalau ada debat. Nah kalau anda kurang telaten baca buku, pastinya gagasan anda kering plus jadul kan? Niatin aja latihan ngomong.....heu heu, siapa tahu anda jadi presenter kondang.

3. Gaul

Mahasiswa gini gak gaul? Apa kata dunia..... adagium pajak keluar nih. Tapi setelah saya pikir, insyaallah dunia gak akan berkata apa-apa kok. Tapi dengan gaul anda akan dapat relasi yang banyak, hebat jika relasi anda sampai ke pemilik perusahaan (perusahaan sapu lidi juga gpp), pejabat (RT/RW juga gpp) atau pimpinan parpol/ ormas. Relasi ini akan menjadi modal masa depan anda. Saya berani bertaruh, kebanyakan dari anda mendapatkan kerja justru banyak di dapat dari pergaulan, Anda yang terobsesi jadi pejuaang, ya silahkan bergabung di komunitas organisasi ekstra, anda bisa pilih, kalau anda ingin mengembangkan minat, gabung aja di intra, kalau anda ingin jadi pebisnis, niatin aja mulai sekarang untuk bisnis kecil-kecilan, oya MLM bisaanya memburu mahasiswa, coba aja masuk, teman saya dapat jodoh dari MLM, kalau digabungkan penghasilannya diatas 5 Juta.

4. Sisihkan duit anda untuk beli buku.

Tidak semua uang anda belikan untuk baju atau perut, otak juga butuh makanan, sisihkan duit untuk beli buku. Katanya sih..... jejaka yang –agak- cerdas terlihat –agak- seksi.. heu heu. Kata-kata katrok saya barusan gak usah diseriusilah, yang pentingkan niat baiknya adalah supaya potensi otak yang diberikan Allah kepada kita berkembang maksimal.

Apakah anda punya ide lain?


EmoticonEmoticon

:)
:(
hihi
:-)
:D
=D
:-d
;(
;-(
@-)
:P
:o
:>)
(o)
:p
(p)
:-s
(m)
8-)
:-t
:-b
b-(
:-#
=p~
x-)
(k)